PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE MAKE A MATCH TERHADAP HASIL BELAJAR EKONOMI SISWA PADA MATERI MASALAH POKOK EKONOMI DI KELAS X SMA NEGERI 1 KOLANG
Abstract
Abstract
This study aims to determine whether there is a significant effect between the use of the Make a Match type of cooperative learning model on student learning outcomes in Economics on the subject matter of economics in class X SMA Negeri 1 Kolang. This research was conducted by applying the experimental method with a sample of 34 students taken by random sampling technique, 34 students with the Make a Match type. Observations and tests were used in data collection. Descriptive and inferential analysis were used to analyze the data. Based on data analysis, it is known that: (a) the average use of the Make a Match type is 3.82 (very good category), (b) the average student learning outcomes in Economics on Basic Economic Problems are 8.62 (very good category). ), and (c) t-count is greater than t-table (6.692 > 1.696), meaning that there is a significant effect of the Make A Match type cooperative learning model between students' learning outcomes in Economics on the subject matter of students' Main Economic Problems in class X SMA Negeri 1 Kolang.
Keywords: learning model, Make A Match, main economic problem
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah ada pengaruh signifikan antara penggunaan model pembelajaran kooperatif tipe Make a Match terhadap hasil belajar Ekonomi siswa pada materi masalah pokok ekonomi di kelas X SMA Negeri 1 Kolang. Penelitian ini dilakukan dengan menerapkan metode eksperimen dengan sampel 34 siswa yang diambil dengan teknik random sampling, 34 siswa dengan tipe Make a Match. Observasi dan tes digunakan dalam pengumpulan data. Analisis deskriptif dan inferensial digunakan untuk menganalisis data. Berdasarkan analisis data diketahui bahwa: (a) rata-rata penggunaan tipe Make a Match adalah 3,82 (kategori sangat baik), (b) rata-rata hasil belajar Ekonomi siswa pada materi Masalah Pokok Ekonomi adalah 8,62 (kategori sangat baik), dan (c) t-hitung lebih besar dari t-tabel (6,692 > 1,696), artinya terdapat pengaruh model pembelajaran kooperatif tipe Make A Match yang signifikan antara hasil belajar Ekonomi siswa pada materi Masalah Pokok Ekonomi siswa di kelas X SMA Negeri 1 Kolang.
Kata kunci: model pembelajaran, Make A Match, masalah pokok ekonomi