PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE THINK PAIR SHARE UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR IPA PADA MATERI SISTEM REPRODUKSI PADA MANUSIA SISWA KELAS IX SMP NEGERI 6 PADANGSIDIMPUAN T.A. 2022-2023
Abstract
Rendahnya hasil belajar siswa dalam pembelajaran IPA merupakan masalah utama dalam penelitian ini. Melalui observasi awal yang dilakukan ditemukan bahwa perolehan capaian nilai rata rata dan ketuntasan yang kurang memuaskan. Maka dari ini dibutuhkan tindakan dengan menerapkan pembelajaran yang berpusat pada siswa yaitu penerapan Pembelajaran kooperatif tipe Think Pair Share (TPS). Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan untuk mendeskripsikan upaya meningkatkan hasil belajar IPA pada materiĀ Sistem Reproduksi Pada Manusia melalui penerapan model pembelajaran kooperatif tipe TPS pada siswa SMP Negeri 6 Padangsidimpuan T.A. 2021-2022. Jenis Penelitian adalah Penelitian Tindakan Kelas (PTK). Tempat penelitian adalah SMP Negeri 6 Padangsidimpuan. Subjek penelitian adalah siswa kelas IX-1 SMP Negeri 6 Padangsidimpuan. Objek penelitian adalah hasil belajar siswa pada pelajaran IPA materi sistem reproduksi pada manusia. Desain atau Rancangan Penelitian mengikuti tahapan PTK yang meliputi perencanaan, pelaksanaan, observasi dan refleksi. Instrumen penelitian melibatkan Lembar observasi dan Tes Hasil Belajar. Analisis data dilakukan dengan teknik analisis deskriptif kuantitatif. Berdasarkan pelaksanaan PTK diperolehan hasil penelitian meliputi: 1) Capaian ketuntasan siswa yaitu pada penelitian pendahuluan adalah sebesar 25,00%, meningkat pada siklus I menjadi 59,38% dan meningkat pada siklus II menjadi 87,50%; 2). Capaian nilai rata rata siswa pada penelitian pendahuluan adalah sebesar 65,30, meningkat pada siklus I menjadi 76,30 dan meningkat pada siklus II menjadi 83,66. Kemudian pengelolaan model pembelajaran kooperatif tipe TPS yang dilakukan juga meningkat dari siklus I adalah sebesar 3,54 ke siklus II adalah sebesar 3,61. Berdasarkan hasil penelitian yang disajikan disimpulkan bahwa melalui penerapan model pembelajaraan kooperatif tipe TPS dalam pembelajaran IPA pada materiĀ sistem reproduksi pada manusia siswa kelas IX-1 SMP Negeri 6 Padangsidimpuan diperoleh bahwa hasil belajar siswa meningkat.