EFEKTIVITAS PENGGUNAAN PEMBELAJARAN DARING TERHADAP KARAKTER SISWA KELAS X DI SMK NEGERI 1 MARANCAR

  • nabilah siregar nabilah siregar Insitut Pendidikan Tapanuli Selatan
  • Rizky Amelia Dona
Keywords: Kata Kunci : Pembelajaran Daring, Karakter Siswa, Sistem Integumen.

Abstract

Abstrak.Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah penggunaan pembelajaran daring efektif terhadap karakter siswa pada materi sistem integumen kelas X di SMK Negeri 1 Marancar. Penelitian ini dilaksanakan di SMK Negeri 1 Marancar yang beralamat Jln. Raya Marancar KM. 7,8 Desa Gunung Binanga Kode Pos 22738 dengan waktu yang ditetapkan mulai bulan Maret sampai April. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif. Populasi danSampel penelitian ini seluruh siswa kelas Xyang berjumlah 45 orang. Teknik pengambilan sampel yang digunakan adalah total sampling dengan design One Shot Case Study. Instrumen yang digunakan dalam penelitian ini adalah observasi dan angket. Teknik analisis data yang dilakukan dalam penelitian ini yaitu dengan analisis  deskriptif dan  statistik inferensial. Hasil perhitungan penggunaan pembelajaran daring materi sistem integumen diperoleh nilai rata-rata 76,88, yang berada pada kategori “Baik”. Sedangkan karakter siswa diperoleh nilai rata-rata 78,77yang berada pada kategori “Baik”. Berdasarkan perhitungan yang dilakukan diperoleh hasil nilai “Fhitung” sebesar 20,5dan nilai “Ftabel”sebesar 11,1. Maka dapat disimpulkan bahwa Fhitung lebih besar daripada Ftabel (Fhitung> Ftabel = 20,5 > 11,1). Berarti hipotesis yang ditegakkan pada penelitian ini dapat diterima dan disetujui. Artinya penggunaan pembelajaran daring efektif terhadap karakter siswa kelas X di SMK Negeri 1 Marancar.

Published
2021-05-05
How to Cite
nabilah siregar, nabilah, & Amelia Dona, R. (2021, May 5). EFEKTIVITAS PENGGUNAAN PEMBELAJARAN DARING TERHADAP KARAKTER SISWA KELAS X DI SMK NEGERI 1 MARANCAR. JURNAL EDUGENESIS, 3(1), 1-7. Retrieved from https://jurnal.ipts.ac.id/index.php/BIOESA/article/view/3015